Volume Damper adalah salah satu komponen yang penting dalam sistem HVAC (Heating, Ventilation, and Air Conditioning). Damper ini digunakan untuk mengontrol aliran udara di dalam sebuah saluran udara. Besar kecilnya suatu aliran udara yang melewati pipa saluran udara diatur oleh bilah yang terdapat dalam komponen sesuai dengan pengaturan yang dilakukan. Bilah dari volume damper dapat diatur secara manual atau otomatis. Dengan pengontrolan ini, maka aliran udara pendingin yang berasal dari AHU (Air Handling Unit) menyesuaikan dengan pengaturan. Sehingga alat ini dapat membantu untuk memastikan kenyamanan termal dan efisiensi energi sebuah ruangan atau bangunan.
Volume damper pada sistem HVAC berfungsi untuk mengatur besarnya aliran udara yang mengalir ke sebuah ruangan. Dengan mengatur bukaan bilah, maka besarnya udara pendingin yang berasal dari AHU akan sesuai dengan kebutuhan.
Dengan mengontrol aliran udara secara presisi, sesuai dengan kebutuhan pendinginan dari suatu ruangan, volume damper dapat membantu mengurangi beban kerja sistem HVAC. Dengan memungkinkannya sistem zoning, atau sistem dimana adanya pemusatan pendinginan atau pemanasan temperatur, tidak akan ada penghamburan energi untuk mendinginkan atau memanaskan sebuah ruangan yang jarang digunakan.
Sebuah volume damper mampu mengontrol distribusi udara. Dengan pengontrolan ini dapat mencegah penumpukan udara kotor dalam suatu ruangan. Dengan mengandalkan sirkulasi udara yang merata, alat ini pun dapat mencegah adanya zona udara mati, dimana terdapat sebuah ruangan atau tempat yang tidak terjadi sirkulasi udara.
Dengan mengatur aliran udara, volume damper dapat membantu menciptakan kondisi ruangan yang nyaman dan sesuai dengan kebutuhan. Untuk penggeraknya sendiri, dapat dilakukan secara manual atau otomatis.
Volume damper manual dioperasikan secara langsung oleh tangan manusia. Dengan menggunakan bantuan tuas atau gear. Jenis ini merupakan jenis yang paling sederhana dan biasanya digunakan pada sistem HVAC yang tidak memerlukan pengkondisian udara yang terlalu sering. Keunggulan dari jenis ini adalah desainnya yang sederhana dan mudah digunakan. Dengan keuntungan lainnya yaitu biaya perawatan yang cenderung rendah.
Motorized volume damper dioperasikan menggunakan motor listrik sebagai penggerak bukaan bilah. Jenis ini dapat dikontrol secara manual dengan tombol atau switch, atau dioperasikan secara otomatis melalui sistem kontrol HVAC. Motorized damper memberikan dapat memberikan fleksibilitas dan tingkat presisi yang lebih tinggi dalam mengatur aliran udara.
Keunggulan dari jenis ini adalah dapat dikontrol secara otomatis, tidak perlu menggunakan tenaga manusia untuk mengatur bukaan bilahnya. Kemampuannya untuk dapat berintegrasi dengan sistem kontrol bangunan (BMS) menjadikan volume damper motorized ini cocok digunakan untuk bangunan dengan jumlah ruangan yang banyak. Karena tingkat presisi dan fleksibilitasnya dalam mengatur aliran udara, volume damper jenis ini merupakan pilihan tepat untuk dipasang di sebuah bangunan yang memerlukan pengkondisian udara yang kompleks.
Material baja galvanis ini adalah baja yang dilapisi dengan seng untuk mencegah korosi. Karakteristik material ini kuat, tahan lama dan harga yang relatif lebih rendah dibanding material lainnya.
Baja galvanis memiliki ketahanan terhadap temperatur yang tinggi, kelembaban udara yang tinggi dan ketahanan pada bahan kimia yang ringan. Namun material baja galvanis ini adalah materialnya lebih berat dibandingkan dengan aluminium.
Aluminium merupakan logam yang ringan, namun memiliki ketahanan korosi yang baik. Dengan karakteristiknya yang ringan, aluminium lebih mudah dibentuk untuk beberapa barang yang memiliki desain rumit. Aluminium sendiri memiliki konduktivitas termal yang baik.
Material ini sangat cocok untuk digunakan untuk bangunan residensial karena bobot yang tidak terlalu berat. Namun, material ini memiliki ketahanan yang jauh lebih rendah dibandingkan dengan baja galvanis.
Stainless steel merupakan material yang banyak digunakan untuk bangunan yang membutuhkan tingkat kebersihan yang tinggi, seperti rumah sakit, bangunan industri makanan, farmasi atau kimia lainnya. Karakteristik untuk material ini adalah ketahanannya yang luar biasa terhadap korosi, suhu ekstrim dan bahan kimia.
Meskipun harga material yang cukup tinggi, tetapi stainless steel memiliki kualitas yang lebih baik dibandingkan dengan baja galvanis dan aluminium.
Fiber Reinforced Plastic atau FRP adalah material komposit yang terbuat dari serat kaca yang diperkuat dengan menggunakan resin. Keunggulan dari material ini adalah bahannya yang ringan namun kuat, tahan korosi, dan tahan pada bahan kimia.
FRP ini banyak digunakan untuk bangunan dengan tingkat korosif yang tinggi. Namun kelemahan dari material ini adalah dari harga yang jauh lebih mahal dibandingkan dengan material logam.
Rumah tinggal pribadi sampai ke apartemen, volume damper unit ini dapat digunakan untuk mengatur aliran udara pendingin atau pemanas. Untuk pengaturan udara sebuah rumah dengan desain yang kompleks, ukuran yang besar dan ruangan yang banyak lebih mudah menggunakan alat ini.
Bandara dan stasiun kereta api sangat cocok untuk menggunakan volume damper unit. Dengan kebutuhan udara yang beragam di setiap ruangannya, volume damper ini dapat membantu untuk pengkondisian udara.
Bangunan seperti perkantoran, pusat perbelanjaan, rumah sakit, dan pabrik adalah bangunan yang cocok untuk menggunakan sistem ini. Volume damper dapat mengurangi kemungkinan zona mati aliran udara, sehingga sirkulasi udara akan tetap terjaga dan mengurangi udara kotor yang tak bersirkulasi.
Pengguna volume damper jenis apapun tentu akan mendapatkan keuntungan dari penggunaannya. Adapun keuntungannya adalah:
Efisiensi energi didapatkan dari pengaturan aliran udara dan zoning. Dengan memungkinkannya pengkondisian aliran udara secara presisi ke setiap ruangan dengan menyesuaikan dengan beban panasnya, maka tidak akan ada pemborosan energi di beberapa ruangan.
Zoning merupakan pembagian bangunan menjadi beberapa zona pendinginan. Dengan volume damper, kita dapat mengatur temperatur dan aliran udara untuk sirkulasi secara independen. Untuk area yang jarang digunakan maka aliran udara yang diperlukannya tidak sebanyak area yang sering digunakan. Dengan ini, maka kita dapat mengatur besarnya aliran udara pada suatu zona dan zona lainnya.
Dengan aliran udara yang presisi di setiap ruangan atau zona sesuai kebutuhan, maka tingkat kenyamanan akan meningkat. Aliran udara yang berbanding lurus dengan heat load suatu ruangan, maka tidak akan ada ruangan yang terlalu dingin atau terlalu panas untuk ditempati.
Menggunakan kemampuannya untuk mengatur aliran udara, volume damper membantu memastikan ventilasi yang baik di dalam ruangan. Dengan memastikan sirkulasi udara terus berputar, maka udara kotor akan ikut bersirkulasi dan digantikan dengan udara yang lebih segar.
Dengan sirkulasi yang baik, pertumbuhan jamur dan penumpukan bakteri di suatu ruangan akan semakin berkurang. Hal ini pun akan mengurangi kemungkinan terjangkitnya penyakit pernafasan.
Motorized volume damper dapat diintegrasikan dengan sistem kontrol bangunan (BMS) untuk pengontrolan yang lebih efektif. Untuk bangunan dengan banyak ruangan, desain yang kompleks, dan kebutuhan energi yang berbeda, penggunaan motorized damper sangat cocok. Tingkat kepresisian yang tinggi dan kemudahan dalam pengoperasian menjadi nilai tambah dari penggunaan jenis ini.
Dengan mengatur aliran udara secara tepat, volume damper membantu mencegah overheating pada peralatan HVAC lainnya. Beban pendingin yang tinggi dan perubahan ekstrim dapat mengurangi umur pakai peralatan. Dengan penggunaannya untuk mengatur aliran udara di banyak ruangan atau zona, maka kinerja dari peralatan HVAC akan lebih ringan dan memperpanjang umur pakainya.